FPPU – Maulid Nabi diperingati untuk mengingat dan mengenang hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingatinya, termasuk saling berbagi ucapan penuh doa.
Maulid Nabi Muhammad SAW diperingati setiap 12 Rabiul Awal dalam kalender hijriyah. Tahun 2024 ini, Maulid Nabi jatuh bertepatan dengan hari Senin, 16 September 2024.
Masyarakat Indonesia punya berbagai tradisi untuk memeriahkan momen Maulid Nabi. Termasuk saling berkirim ucapan Maulid Nabi Muhammad yang penuh doa dan makna. Mengutip buku Kisah Maulid Nabi Muhammad SAW oleh Abu Nur Ahmad al-Khafi Anwar bin Shabri Shaleh Anwar dijelaskan bahwa perayaan Maulid Nabi menjadi tradisi yang menunjukkan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW. Para sahabat menjelaskan keutamaan Maulid Nabi SAW.
Sayyidina Abu Bakar RA berkata, “Barang siapa membelanjakan satu dirham (uang emas) untuk mengadakan pembacaan Maulid Nabi SAW, maka ia akan menjadi temanku di surga.” Sayyidina Umar RA juga berkata, “Barang siapa mengagungkan Maulid Nabi SAW, maka sesungguhnya ia telah menghidupkan Islam.”
Sayyidina Utsman RA berkata, “Barang siapa membelanjakan satu dirham untuk mengadakan pembacaan Maulid Nabi SAW, maka seakan-akan ia ikut serta menyaksikan perang Badar dan Hunain. Sayyidina Ali RA berkata, “Barang siapa mengagungkan Maulid Nabi SAW dan ia menjadi sebab dilaksanakannya pembacaan Maulid Nabi, maka tidaklah ia keluar dari dunia melainkan dengan keimanan dan akan dimasukkan ke dalam surga tanpa hisab.”
Ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW
Berikut beberapa contoh ucapan Maulid Nabi Muhammad SAW 2024. Membagikan ucapan penuh doa ini bisa menjadi cara memaknai Maulid Nabi Muhammad SAW:
1. Selamat menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga menambah rasa cinta pada Rasulullah SAW dan semakin besar keimanan kita dengan Allah SWT.
2. Selamat hari Maulid Nabi Muhammad SAW. Dengan meneladani akhlak beliau, semoga kita menjadi umat yang senantiasa dirahmati Allah SWT.
3. Selamat memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Semoga kita semua bisa meneladani akhlak beliau dan mendapatkan syafaatnya di hari kiamat. Aamiin.
4. Momen Maulid Nabi Muhammad SAW bisa menjadi pengingat untuk selalu menjalani sunnahnya. Semoga Allah SWT mencukupi kita semua.
5. Rasulullah SAW mengajarkan kita untuk selalu berbuat baik kepada sesama. Semangat ini semoga bisa semakin besar seiring momen Maulid Nabi Muhammad SAW.
6. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga momen ini menjadi pengingat betapa besarnya cinta pada umat Islam. Semoga semakin bertambah juga keimanan kita dengan Allah SWT.
7. Selamat memperingati Maulid Nabi SAW. Semoga ikhtiar kita selalu dimudahkan agar bisa meneladani akhlak beliau.
8. Selamat menyambut dan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga cinta dan kasih sayang Rasulullah SAW selalu mengiringi hidup kita.
9. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga akhlak mulia dan tingkah lakunya menjadi teladan bagi kita semua. Aamiin.
10. Selamat Hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H. Semoga kita selalu mendapatkan keberkahan dalam hidup. Tidak ada hal yang lebih bermakna daripada keberkahan hidup.
11. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 2024. Mari teladani Beliau dengan menebarkan salam kebaikan dan kedamaian pada seluruh manusia.
12. Meneladani akhlakul karimah Rasulullah SAW menjadi bentuk kecintaan kepada beliau. Selamat memperingati Hari Maulid Nabi Muhammad SAW 2024.
13. Melantunkan sholawat serta salam kepada Rasulullah SAW menjadi bukti betapa rindunya umat Islam dengan kehadirannya.
14. Maulid Nabi Muhammad SAW semoga menjadi momen untuk bersyukur atas kelahiran Rasulullah SAW. Kehadirannya menjadi cahaya bagi umat Islam.
15. Doa dan harapan senantiasa tercurah kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, para sahabat dan seluruh umat Islam. Semoga Allah SWT merahmati kita semua. Selamat hari Maulid Nabi Muhammad SAW.
16. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan kasih sayang-Nya. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad 2024.
17. Semoga cinta dan kasih sayang Nabi Muhammad SAW selalu hadir dalam hidup kita. Selamat Hari Maulid Nabi 2024.
18. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga kita semua mendapatkan rahmat dan petunjuk dari Allah SWT.
19. Selamat Hari Maulid Nabi Muhammad SAW,semoga kita senantiasa diberi kekuatan untuk mengikuti sunnah Rasulullah SAW.
20. Dengan perayaan Maulid Nabi Muhamamd SAW, semoga menjadi pengingat untuk selalu bersikap bijak dan meneladani akhlakul karimah sang Rasul.
21. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW menjadi momen untuk memanjatkan doa agar kita dimudahkan menjalani hidup dalam keimanan.
22. Rasulullah SAW mengajarkan banyak hal agar umat Islam bisa selamat di dunia dan akhirat. Semoga kita menjadi golongan yang mendapatkan syafaatnya. Selamat Maulid Nabi SAW.
23. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga Allah SWT menjadikan kita hamba yang istiqomah berada di jalan kebaikan. Aamiin.
24. Momen Maulid Nabi Muhammad SAW menjadi pengingat untuk selalu bersabar dan berusaha menjadi golongan umat yang dicintai Allah SWT.
25. Rasulullah SAW mengajarkan umat Islam untuk berlaku adil, baik dan bijaksana dalam segala hal. Semoga hal ini menjadi pembelajaran dalam menjalani hidup. Selamat Maulid Nabi SAW.
26. Wahai Baginda Rasulullah SAW, akhlak muliamu menjadi contoh bagi seluruh umat Islam dalam menjalani hidup. Selamat Maulid Nabi Muhammad SAW.
27. Nabi Muhammad SAW mengingatkan pentingnya memiliki akhlak yang mulia. Semoga Allah SWT melindungi kita dalam kehidupan di dunia maupun akhirat. Aamiin.
28. Selamat Hari Maulid Nabi Muhammad SAW. Saatnya merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Semoga kita bisa selalu meneladani beliau dalam kehidupan.
29. Semoga kita menjadi umat pengikut Nabi Muhammad SAW yang terpilih dan selalu mendapatkan rahmat Allah SWT. Selamat memperingati Hari Maulid Nabi SAW.
30. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 2024, semoga rahmat dari Allah SWT tercurah kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat dan seluruh umat Islam di dunia.
Sumber Detik.Com